Dekan FEBI UIN Saizu Purwkerto Hadiri Persidangan Antarbangsa MIICEMA ke-23


UINSAIZU.AC.ID- Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) Universitas Islam Negeri (UIN) Profesor Kiai Haji Saifuddin Zuhri (UIN Saizu) Purwokerto, Dr Jamal Abdul Aziz, menghadiri Persidangan Antarbangsa.

Gelaran tersebut adalah Malaysia-Indonesia International Collaboration on Economics, Management and Accounting (MIICEMA) yang ke-23. Acara ini diselenggarakan pada 14 Agustus 2024 di Universitas Al-Azhar Mataram, NTB.

Menurut Dr Jamal, persidangan ini diorganisasikan oleh Universiti Kebangsaan Malaysia dan diikuti oleh puluhan fakultas ekonomi dari Perguruan Tinggi Umum (PTU) serta FEBI di bawah Kementerian Agama.

Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat internasionalisasi Tridharma Perguruan Tinggi di kalangan fakultas ekonomi dan ekonomi Islam.

Selain menjadi ajang seminar internasional, forum ini juga membahas agenda strategis untuk tahun depan, termasuk pencocokan grand penelitian dengan dosen-dosen UKM, pengembangan Program Kemitraan Internasional (PKM), mobilitas mahasiswa, serta pertukaran dosen dan mahasiswa.

Partisipasi perwakilan UIN Saizu Purwokerto diharapkan dapat memperkuat kerjasama internasional dan memajukan pengembangan akademik serta penelitian di FEBI UIN Saizu Purwokerto. (AR)

UIN Saizu Maju, UIN Saizu Unggul!!!

#uinsaizu #uinsaizupurwokerto #uinsaizumaju #uinsaizuunggul #purwokerto #kampushijau


https://uinsaizu.ac.id/dekan-febi-uin-saizu-purwkerto-hadiri-persidangan-antarbangsa-miicema-ke-23-1015