KEREN, Mahasiswa FUAH UIN SAIZU Presentasi dalam Konferensi Internasional
Purwokerto- Mahasiswa Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora M. Bintang Fadhlurrahman dan Adzkiya Zayyan Mauizah dari Program Studi Sejarah Peradaban Islam presentasi dalam Conference on Islamic and Socio-culture Studies dengan tema “Contestation and Religious Authority in Global Media Space,” (19/11/2021).
Kepada tim media adzkiya menyampaikan beberapa persyaratan dalam mengikuti conference.
“Persyaratan mengikuti konferensi yaitu peserta dari masing-masing Fakultas Ushuluddin PTKIN se-Indonesia sudah mengikuti pelatihan di “Kelas Menulis,” sudah menyelesaikan paper atau artikel selama mengikuti pelatihan di “Kelas Menulis,” men-submit paper atau artikel dengan menyertakan kode “Kelas Menulis” saat mengisi judul paper atau artikel pada link pendaftaran yang sudah disediakan oleh panitia konferensi sebelumnya,” jelasnya.
“Akan tetapi, dari 87 mahasiswa perwakilan delegasi dari masing-masing Fakultas Ushuluddin PTKIN se-Indonesia hanya 55 mahasiswa yang sudah menyelesaikan paper atau artikel mereka sehingga ke-55 orang mahasiswa inilah yang akhirnya dapat presentasi di konferensi tingkat Internasional kemarin,” tambahnya.
Adzkiya menyampaikan kesan dalam mengikuti kegiatan conference on Islamic and socio-culture studies.
“Kesan saya selama mengikuti kegiatan “Kelas Menulis” untuk pelatihan penulisan artikel ilmiah (03-11 November 2021) sampai presentasi juga di konferensi tingkat internasional (Rabu-Kamis, 17-18 November 2021) adalah “sungguh merupakan kesempatan langka dan pengalaman yang sangat luar biasa bagi saya bisa mengikuti kegiatan ini,” ungkapnya.
“Adapun pesan dari saya untuk teman teman mahasiswa adalah jangan takut untuk mencoba menulis, karena menulis itu bukanlah bakat melainkan keterampilan yang harus terus diasah, semoga ke depannya kegiatan ini bisa terus berlanjut dan melahirkan generasi-generasi penulis artikel ilmiah yang lebih banyak lagi,” tambahnya.
Di tempat yang berbeda, Dr. Hartono Wakil Dekan Bidang Akademik FUAH menyampaikan selamat kepada Adzkiya dan Bintang dan berharap bisa memotivasi mahasiswa FUAH lainnya.
“Selamat kepada Adzkiya dan Bintang, kemampuan intelektual, emosional, dan sosial sebenarnya telah dia ditunjukkan, baik dalam perkuliahan maupun aktivitas kemahasiswaan. Saat ini, Kita (FUAH) sedang mempersiapkan rancangan MBKM sebagai dari upaya apresiasi prestasi mahasiswa dan penerapan MBKM. Semoga dengan prestasi kedua mahasiswa FUAH bisa memotivasi mahasiwa yang lain,” ungkapnya. (Tim-Media 2021)